Wednesday, August 4, 2021

ALBANY KOTA TANPA LAMPU ‘TRAFFIC SIGNALS’

 Oleh: A. Fuad Usfa

Albany adalah salahsatu kota di countryside, di Western Australia. Hari minggu pertokoan pada umumnya pada tutup, sama halnya dengan kawasan Perth pada umumnya sebelum th 2010. 


Di kota ini tidak ada lampu lalu lintas di semua persimpangan jalan, namun arus kendaraan berjalan dg sangat tertib. Termasuk di pusat-pusat keramaian, di pusat kota. 


Adapun pengendali arus lalu lintas adalah rambu-rambu lalu lintas, dan pengendali di setiap persimpangan jalan adalah roundabout (bulatan di tengah persimpangan). 


Sebagaimana yang berlaku pada umumnya di sini, semua pejalan kakipun paham betul dalam menempatkan diri. Anjingpun diajari untuk tertib berjalan di sisi jalan dan bagaimana bila hendak menyeberang jalan.


Hari Minggu kemaren (24 Februari), pada sekitar jam 9 hingga jam 10 (pagi) saya sempat jalan-jalan bersama kawan. Ia membawa anjingnya. Bila kawan saya itu dirasa tidak tertib sedikit saja dalam berjalan, anjingnya menegurnya.

(Cannington WA, 25 Februari 2019)

No comments:

Post a Comment

MENGGAYUH MEMAHAMI EKSISTENSI TUHAN

Oleh: A. Fuad Usfa Eksistensi Tuhan Berbicara tentang Tuhan berarti berbicara suatu yang gaib, abstrak. Tidak bisa ditangkap dengan penca in...